Notification

×

Iklan

Iklan

FKLPI Pusat 2021-2024 Dikukuhkan, Ini Kata Ketua Umum FKLPI Terpilih

Senin, 21 Juni 2021 | 17:11 WIB Last Updated 2023-06-10T10:15:08Z



AKURATNEWS.ID, SERANG - Di sela-sela kegiatan Rapat Koordinasi  Nasional dengan tema “Akselerasi FKLPI Dalam Rangka Transformasi Lembaga Pelatihan di Era Disrupsi", yang digelar di Hotel Ledian Serang tanggal 27–30 Juni 2021, Forum Komunikasi Lembaga Pelatihan Dengan Industri ( FKLPI ) sekaligus melakukan pengukuhan FKLPI Pusat yang baru Periode 2021–2024 dengan Ketua Yusup Adriyanto,S.Kom dari  FKLPID Serang.


Dalam keterangannya Yusup Adriyanto mengatakan, melalui rakornas diharapkan dapat mencari solusi dan memberikan masukan-masukan untuk mengurangi Gap antara Balai Latihan Kerja (BLK) dan Industri, sehingga terjalinnya Link and Math di dalam pelatihannya.


"Sinergi dilakukan sehingga dapat  berkontribusi secara nyata terhadap perubahan/transformasi dunia industri, terutama dalam menyiapkan tenaga kerja yang kompeten dan sesuai dengan tren era digitalisasi FKLPI Pusat," ujarnya saat dihubungi, Selasa 29 Juni 2021.


Pengukuhan dilakukan secara resmi di BBPLK Serang, pada 28 Juni 2021 lalu, yang secara langsung oleh Dirjen Binalovonta Kementerian Tenaga Kerja RI, disaksikan oleh Menteri Tenaga Kerja dan Duta Besar Austria. 


Selain pengukuhan dan rakor, juga dilakukan Groundbreaking Pembangunan Workshop BLK Maritim, yang ke depannya akan lebih masif dilakukan dalam upaya melakukan pembentukan forum-forum di seluruh UPTP dan UPTD seluruh Indonesia yang berjumlah sekitar 300 BLK, yang saat ini baru terbentuk 92 FKLPI Daerah sepanjang tahun 2014-2021. 


"Hal ini perlu di lakukan. Karena dengan adanya FKLPI di daerah-daerah, bisa membangun sinergi dan kolaborasi antara BLK dengan stakeholders, khususnya dari dunia usaha dan industri sebagai pengguna tenaga kerja, dengan dilakukannya sinergitas antara BLK dan dunia usaha dan dunia industri. Maka  nantinya peserta lulusan pelatihan yang telah sesuai dengan kebutuhan industri dan lebih mudah terserap," terangnya. 


Acara yang cukup antusias dihadiri oleh para pengurus dan anggota FKLPI memfokuskan pembahasan mencari solusi pemecahan masalah terhadap pelatihan yang ada di Balai Besar maupun Balai UPTP dan UPTD di bawah Kementerian Tenaga Kerja Binalovonta. 


"Teman-teman sangat antusias dalam menyumbang pemikirannya, yang mana penyelenggaraan sampai jam 11 malam. Kami ingin dengan rakornas ini, dapat menemukan solusi-solusi yang akhirnya menghasilkan tenaga kerja kompeten. Untuk itu, kami mencarikan permasalahan apa yang ada di lapangan. Sehingga mendapatkan solusi, agar pelatihan berhasil, akhirnya bisa menurunkan angka pengangguran yang ada di Indonesia apalagi akibat dengan adanya Covid-19," paparnya. 


Pertemuan kali ini turut juga dihadiri oleh Dirjen Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktifitas Budi Hartawan, Direktur Bina Kelembagaan Pelatihan Vokasi Agung Nur Rochmad, dan Prof. Dr. H Bomer Pasaribu, SE, SH, MS. Selain tokoh-tokoh nasional, dalam Rakornas tersebut dihadiri pula Perwakilan Industri, BLK dari UPTP dan UPTD Seluruh Indonesia.