Notification

×

Iklan

Iklan

Tujuh Pejabat Sidoarjo Bergeser dan Tiga Hal yang Disampaikan Bupati Muhdlor

Kamis, 07 September 2023 | 20:07 WIB Last Updated 2023-09-07T13:18:47Z

Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor saat melantik tujuh pejabat struktural di beberapa OPD di lingkungan Pemkab Sidoarjo.

AKURATNEWS.ID, SIDOARJO - Terjadi pergeseran jabatan sejumlah pejabat struktural di beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo.


Sebanyak tujuh nama pejabat telah bergeser dari jabatannya semula, yaitu Ahmad Zaini (lama: Asisten III Setda, baru: Staf Ahli), Mustain Baladan (lama: Ka-Bakesbangpol, baru: Staf Ahli), dr Atok Irawan (lama: Direktur RSUD, baru: Asisten III Setda), Fredik Suharto (lama: Staf Ahli, baru: Ka-Bakesbangpol), Tjarda (lama: Ka-Sat Pol PP, baru: Kadis Perikanan), Noer Rahmawati (lama: Staf Ahli, baru: Kadiskominfo) dan Sulistianto (lama: Kabag Umum Setwan, baru: Sekdiskominfo).


Pergeseran jabatan tujuh nama pejabat tersebut, ditandai dengan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji terhadap mereka oleh Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor, didampingi Ketua DPRD, Usman, Inspektur/Pj Sekda, Andjar Surjadianto dan Asisten I Setda, M. Ainur Rahman, serta disaksikan para Kepala OPD dan Camat, bertempat di Pendopo Delta Wibawa, Sidoarjo, Kamis (7/9/2023).


Seusai pelantikan, Bupati Muhdlor dalam sambutannya menyampaikan tiga hal yang perlu diperhatikan.


"Pertama, mutasi atau penyegaran adalah biasa dalam perjalanan sebuah organisasi. Kedua, kondisi berbeda (tentu) menuntut pula perlakuan berbeda. Karena kebutuhan organisasi, keputusan mutasi sangat penting. Tapi, menurut saya, keputusan mutasi kali ini terberat yang pernah saya alami. Dan, terakhir (ketiga), kondusivitas. Karena kondusif itu penting. Kenapa? Semakin kondusif, Kabupaten akan lebih baik dalam pembangunan," paparnya.


Kemudian, Bupati Muhdlor pun berpesan kepada mereka, agar senantiasa mengabdikan dirinya dimanapun berada.


"Mengabdikan diri dengan hati dan ikut merasa memiliki Kabupaten Sidoarjo yang kita cintai ini," pungkasnya. (Way)